PENGARUH KUAT ARUS TERHADAP KEKUATAN TARIK PADA PROSES PENGELASAN BAJA SM 400 B MENGGUNAKAN PROSES PENGELASAN SMAW DI PT. BARATA INDONESIA (Persero) DIVISI SUMBER DAYA AIR - TEGAL

Dyah Probowati, Margaretha Tri Budi Yuliana

Abstract


PT. Barata Indonesia (Persero) Divisi Sumber Daya Air Tegal merupakan salah satu workshop hidromekanikal yang memiliki spesialisasi dibidang hidromekanikal dan menjadi pendukung fabrikasi dan instalasi Divisi Sumber Daya Air. Workshop ini berfokus pada pekerjaan mekanikal untuk bangunan air seperti pipa penstock, katup dan trashrack pada bendungan-bendungan, pintu air pada bendungan serta pompa pengendali banjir. Penelitian ini berjudul “Pengaruh Kuat Arus Terhadap Kekuatan Tarik Pada Proses Pengelasan Baja SM 400 B Menggunakan Proses Pengelasan SMAW Di PT Barata Indonesia (Persero) Divisi Sumber Daya Air-Tegal”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kuat arus terhadap kekuatan tariknya serta mengetahui cacat las yang diakibatkan oleh kuat arus yang tidak sesuai dengan welding procedure specification (WPS). Adapun metode pengujian adalah pertama mencari literatur-literatur penunjang, selanjutnya adalah pengumpulan data lapangan, kemudian menganalisis data. Adapun pengelasan dilakukan dengan metode SMAW dengan material berupa baja SM 400 B, dan elektroda E 7016 dengan diameter 3,2. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan diketahui bahwa semakin besar kuat arusnya maka akan semakin besar nilai kekuatan tariknya begitupun sebaliknya semakin kecil kuat arusnya maka semakin kecil pula nilai kekuatan tariknya. Selain itu, kuat arus harus sesuai dengan WPS. Jika arus pengelasan tidak sesuai WPS, maka akan terjadi cacat pengelasan. Arus pengelasan yang terlalu rendah akan menyebabkan cacat las berupa undercut, cacat las spatter, sedangkan arus pengelasan yang terlalu tinggi akan menyebabkan cacat las berupa porositas, incomplete peneration.


Keywords


Pengelasan, Kuat Arus, Kuat Tarik, Cacat

References


Bintoro, G.A. 1999. Dasar-Dasar Pekerjaan Las Jilid 1.Yogyakarta: Penerbit Kanisius. Yogyakarta.

Muhroni, A.,S & Kembaren B. H. 2013. Pengaruh Variasi Kecepatan dan Kuat Arus Terhadap Kekerasan, Tegangan Tarik, Struktur Mikro Baja Karbon Rendah Dengan Elektroda E6018. Jurnal Rekayasa Mesin Vol.13 No.1

Prayitno, D., & Hutagalung, H. D. 2018. Pengaruh Kuat Arus Listrik Pengelasan Terhadap Kekerasan Lapisan Las. Jurnal Dinamika Vokasi Teknik Mesin Vol.1 No.1 (1-6)

Trinova Budi Santoso, Solichin, Prihanto Tri Hutomo, (2015), Pengaruh Kuat Arus Listrik Pengelasan Terhadap Kekuatan Tarik Dan Struktur Mikro Las Smaw Dengan Elektroda E7016, Jurnal Teknik Mesin, Tahun 23, No. 1, April 2015, Hal 59- 64




DOI: https://doi.org/10.31315/jmept.v2i2.6508

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Journal of Metallurgical Engineering and Processing Technology

Journal of Metallurgical Engineering and Processing Technology indexed by:

 




Journal of Metallurgical Engineering and Processing Technology (JMEPT)



Department of Metallurgical Engineering, UPN "Veteran" Yogyakarta
Metallurgical Research and Development Centre (MRDC)-UPNVY
Gd. Urip Sumohardjo Lt. 2
Jl. Babarsari No. 2, Tambakbayan, Yogyakarta 55281


View My Stats