Pengaruh Konsentrasi Ekstrak Etanol dari Daun Sembukan (Paederia foetida L) Sebagai Inhibitor Korosi Logam Besi padaLarutan HCl 1M dan Air Laut

Elis Novitaningrum, Mohammad Arfi Setiawan, Ade Trisnawati

Sari


Perkembangan pesat industri logam mendorong manusia menggunakan berbagai logam yang tersedia di alam untuk menjadi bahan konstruksi.  Salah satu logam yang digunakan adalah besi. Besi merupakan logam transisi yang sering digunakan didunia industri  maupun konstruksi bangunan, namun besi merupakan logam yang mudah terkorosi. Korosi pada logam harus segera diatasi karena menimbulkan kerugian. Oleh karena itu, pada penelitian ini bertujuan  menguji kandungan ekstrak daun sembukan berbagai konsentrasi yakni 0%, 2%, 4%, 6%, dan 8% terhadap media air laut dan HCl 1M dengan waktu kontak dengan media selama 7 hari. Metode penelitian menggunakan teknik ekstraksi sokhletasi dan perendaman. Analisis kekuatan korelasi antar variabel menggunakan metode regresi linier. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa semakin besar konsentrasi inhibitor maka laju korosi mengalami penurunan. Efisiensi tertinggi dengan menggunakan air laut dan HCl 1M adalah 89,9% dan 68,9%, Korelasi tertinggi antar variabel yaitu 93,2% menggunakan air laut. Hal ini disimpulkan bahwa ekstrak daun sembukan efektif untuk melindungi besi dari korosi dengan media air laut.

Kata Kunci


sea water, extraction, HCl, corrotion inhibitor, oxidation

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Aditama, R.Y., Suka, E.G. and Syafriadi, S. (2019) ‘Efektivitas Ekstrak Daun Pepaya (Carica papaya L.) sebagai Inhibitor pada Baja Karbon AISI 1020 dalam Medium Korosif NaCl 3%’, Jurnal Teori dan Aplikasi Fisika, 7(1), pp. 69–76.

Akbar, S.A. (2019) ‘Potensi Metabolit Sekunder Buah Jambu Biji (Psidium Guajava) sebagai Inhibitor Korosi Ramah Lingkungan pada Besi’, CHEESA: Chemical Engineering Research Articles, 2(1), pp. 1–9.

Batu, M.S., Kolo, M.M. and Kono, A. (2022) ‘Pemanfaatan Ekstrak Biji Feun Kase (Thevetia peruviana) sebagai Inhibitor Korosi Logam Seng dalam Media HCl’, Jurnal Riset Kimia, 13(2), pp. 188–197

Brilliantoro, B. (2022) ‘Literature Review: Studi Pengendalian Korosi menggunakan Coating Zinc (Zn), Zinc Phosphate (Zn3 (PO4) 2), Zinc Silicate (ZnSiO4) dan Nickel (Ni) pada Industri Otomotif’, JIIP-Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 5(6), pp. 1878–1885.

Dakeshwar, K. V., and Fahmida, K. 2016. Corrosion Inhibition of Mild Steel in Hydrochloric Acid Using Extract of Glycine Max Leaves. Research on Chemical Intermediates. 42: 3489-3506.

Hossain, N. et al. (2021) ‘Paederia Foetida leaves extract as a green corrosion inhibitor for mild steel in hydrochloric acid solution’, Current Research in Green and Sustainable Chemistry, 4, p. 100191.

Mulyati, B. (2019) ‘Tanin dapat dimanfaatkan sebagai inhibitor korosi’, Jurnal Industri Elektro dan Penerbangan, 8(1).

Untari, P. (2020) ‘Efek Sinergetik Ekstrak Daun Jambu Bol (Syzygium malaccense) dan Iodida terhadap Korosi Baja dalam Larutan Asam’, Chempublish Journal, 5(2), pp. 179–193.

Pertiwi, K.K., Hendriyani, I. and Dewanti, I.P. (2021) ‘Potensi Daun Sembukan (Paederia foetida L.) Sebagai Agen Terapi Luka Bakar Derajat II’, in Prosiding Seminar Hasil Penelitian 2020.




DOI: https://doi.org/10.31315/e.v20i3.10163

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.

##plugins.generic.alm.title##

##plugins.generic.alm.loading##

Metrics powered by PLOS ALM



Eksergi ISSN-p  1410-394X, ISSN-e 2460-8203 diterbitkan oleh Prodi Teknik Kimia Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

Sekretariat: Prodi Teknik Kimia UPN "Veteran" Yogyakarta Jl. SWK 104 (Lingkar Utara) Condong catur Sleman Yogyakarta 55283

Creative Commons License


Eksergi by http://jurnal.upnyk.ac.id/index.php/eksergi/index/ is licensed under a 
Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Jumlah Pengunjung:

  web stats

View My Stats