GEOLOGI DAN STUDI GRANULOMETRI ENDAPAN PIROKLASTIK GUNUNGAPI LAMONGAN DAERAH RANU PAKIS DAN SEKITARNYA, KECAMATAN KLAKAH, KABUPATEN LUMAJANG, PROVINSI JAWA TIMUR

Ramonda Taruna Perwira

Abstract


Sari – Daerah penelitian secara administratif terletak di Desa Ranu Pakis dan sekitarnya, Kecamatan Klakah,
Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur. Pada skripsi ini dibahas tentang geologi dan studi granulometri
endapan piroklastik Gunungapi Lamongan. Metode yang digunakan menggunakan pemetaan permukaan dengan
melakukan pengecekan dilapangan, sampling contoh batuan dan endapan, serta analisa laboratorium maupun
analisa yang dilakukan saat dilapangan.
Pola pengaliran yang berkembang yaitu pola aliran radial yang khas berasoisasi dengan tubuh gunungapi,
dikontrol kelerengan landai-agak curam. Geomorfologi daerah telitian terdiri dari Satuan parasitic cones (V1),
maar (V2), lereng vulkanik bawah (V3), lereng vulkanik tengah (V4), bocca (V5), padang lava (V6), dan aliran
lava (V7).
Stratigrafi daerah telitian dari tua ke muda terdiri dari Satuan endapan piroklastik Tarub, Satuan endapan maar
Tarub, Satuan endapan piroklastik letusan luar pusat Tarub, Satuan lava tua Lamongan, Satuan lava letusan
samping tua Lamongan, Satuan endapan piroklastik Lamongan, Satuan lava letusan samping muda Lamongan,
dan Satuan endapan alluvial yang secara keseluruhan berumur kuarter.
Ada 2 analisa granulometri yaitu pada Gumuk Gunung Tarub dan Gunung Lamongan. Penulis melakukan
analisa pada litologi berukuran lapilus dan debu pada masing-masing Gumuk. Gumuk Gunung Tarub pada
ukuran lapilus mempunyai karakteristik yang skewnessnya near symetrical-strongly fine skewed dengan kurtosis
platikurtik dan sortasi buruk. Ukuran debu skewnessnya near symetrical-strongly coarse skewed dengan
kurtosis platikurtik-leptikurtik dan sortasi buruk. Pada Gumuk Gunung Lamongan pada ukuran lapilus dengan
karakteristik skewness strongly fine skewed dengan kurtosis leptikurtik dan sortasi buruk. Ukuran debu
skewnessnya fine skewed-strongly fine skewed dengan kurtosis platikurtik dan sortasi buruk.

Kata-kata kunci: Granulometri, Lamongan, Piroklastik, Gunungapi




DOI: https://doi.org/10.31315/jigp.v5i1.5201

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Ilmiah Geologi PANGEA